Follow Us

Mobil Sedan yang Ditumpangi Celaka Hingga Renggut Nyawa Kedua Orangtuanya, Anak Perempuan Umur 9 Tahun Berhasil Selamatkan Adiknya dengan Lakukan Aksi Heroik Ini

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 20 Oktober 2019 | 07:02
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas
Tribun Batam

Ilustrasi kecelakaan lalu lintas

Fotokita.net - Satu mobil terbakar dan empat orang tewas dalam kecelakaan di tol Sumatera, Sabtu (19/10/2019) pagi.

Mobil naas itu dikendarai oleh Hadi, warga Kampung Talang, Kelurahan Sumur Putri, Telukbetung Selatan, Bandar Lampung.

Dalam kecelakaan itu, Hadi beserta istrinya, satu anak dan satu orang kerabat tewas. Sedangkan dua anak perempuan paling kecil selamat meski mengalami luka-luka.

Baca Juga: Nia Daniaty Kecelakaan Mobil Hingga Tak Bisa Bicara. Lantas, Apa Kabar Rumah Klasik Rp 20 Miliar Nia Daniaty?

Dengan wajah berlumur darah, Vania (9) menggamit lengan adiknya Pricilia Saronka (2). Keduanya menatap nanar mobil berisi ayah, ibu dan kakak sepupunya mulai terbakar.

“Ayah di dalam (mobil). Tolong adik, dia masih kecil,” jerit Vania sambil menangis. Adegan mengenaskan itu viral di media sosial dalam video yang dibagikan akun bernama Sahrul di Facebook.

Sedan civic yang terbakar dalam kecelakaan di Jalan Tol Trans Sumatra, KM 96 Desa Candimas, Natar, Lampung Selatan, Sabtu (19/10/2019) pagi. Empat orang tewas terbakar dalam kecelakaan tersebut.
Foto: Humas Polres Lampung Selatan

Sedan civic yang terbakar dalam kecelakaan di Jalan Tol Trans Sumatra, KM 96 Desa Candimas, Natar, Lampung Selatan, Sabtu (19/10/2019) pagi. Empat orang tewas terbakar dalam kecelakaan tersebut.

Kedua anak perempuan itu terduduk di aspal, wajah mereka berlumur darah. Mereka menangis sambil menatap mobil sedan yang terbakar.

Kecelakaan lalu lintas yang terjadi di tol Sumatera KM 96 Desa Candimas Natar, Lampung Selatan, Sabtu (19/10/2019) pagi itu merenggut nyawa Hadi Prayitno (40, ayah), Elisabeth Yoni (37, ibu), Mikail (7, anak kedua) dan Kris (14, kerabat).

Mobil sedan bernomor polisi BE 1230 BK yang disupiri sang ayah menabrak bagian belakang truk BH 8794 HP yang berada di depannya. Sindi (19), kerabat dari korban Hadi mengatakan, yang membuat kedua keponakannya selamat dari mobil yang terbakar itu adalah Vanisa.

Baca Juga: Dipeluk Sang Ibu, Foto-foto Anak Korban Kecelakaan Fatal di Tol Cipularang Ini Bikin Kita Trenyuh...

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest