Gak Jauh dari Jakarta, Ini 5 Tempat Wisata Pantai di Tangerang, Cocok Buat Main Air Waktu Ngabuburit

Selasa, 07 Maret 2023 | 17:57
Istimewa

Keindahan Pantai Pulau Cangkir, tempat wisata alami di Tangerang.

Fotokita.net - Tanpa harus pergi jauh dari Jakarta, inilah lima tempat wisata pantai di Tangerang. Kelimanya cocok buat main air laut waktu ngabuburit.

Buat warga Jakarta yang bosan main ke Ancol, pilihan tempat wisata pantai di Tangerang bisa menjadi ide yang menarik. Apalagi bisa dikunjungi sembari menunggu waktu berbuka puasa.

Di Tangerang terdapat sejumlah wisata pantai yang bisa dikunjungi wisatawan, khususnya jika ingin bermain air dan bersantai sambil duduk di pasir.

Pantai-pantai tersebut juga bisa dicapai dalam waktu satu hingga dua jam dari Jakarta, sehingga bisa dijadikan alternatif tempat wisata pantai warga Ibu Kota.

Berikut rangkuman sejumlah pantai di Tangerang yang bisa dijadikan lokasi main air laut saat ngabuburit.

Shutterstock

Pantai Tanjung Kait, tempat wisata di Tangerang yang cocok buat main air laut saat ngabuburit.

1. Pantai Tanjung Kait

Pantai ini berada di sebelah utara Provinsi Banten. Jaraknya dari Kota Tangerang adalah 20 - 30 kilometer (km) dengan lama perjalanan sekitar satu jam.

Jika dari Monumen Nasional (Monas) di Jakarta Pusat, maka jaraknya mencapai 61 km dengan durasi berkendara kira-kira 1 jam 45 menit.

Untuk bisa masuk ke pantai ini, pengunjung tidak dipungut biaya, alias gratis.

Jam buka Pantai Tanjung Kait adalah 24 jam, jadi pengunjung bebas datang kapan saja untuk liburan.

Sejumlah fasilitas yang tersedia adalah tempat ibadah, toilet, area parkir, dan tempat makan. Alamatnya ada di Jalan Raya Tanjung Kait, Tanjung Anom, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten.

Baca Juga: Sekalian Healing, Ini Ide Ngabuburit di 5 Tempat Wisata Tangerang Selatan, Jadi Bikin Mager

2. Pantai Anom

Pantai lainnya di Tangerang yang bisa dikunjungi adalah Pantai Anom. Tempat wisata ini berjarak 20 km dari Kota Tangerang dengan durasi perjalanan hampir 1 jam.

Apabila dari Monas, maka jaraknya 48 km dengan waktu tempuh kurang lebih 1 jam 30 menit.

Pantai ini cukup unik karena memiliki retakan-retakan di tanahnya.

Retakan tanah tersebut merata di area sekitar satu hektare dan tampak seperti tanah yang tidak kena air selama musim kemarau panjang.

Fenomena alam tersebut menjadi salah satu daya tarik wisata, serta bisa dijadikan sebagai tempat berswafoto.

Lokasinya ada di Jalan Pantai Anom Kramat, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten, dan dibuka selama 24 jam.

3. Pantai Pasir Putih Tangerang

Sesuai namanya, pantai ini memiliki pasir putih dan pas dijadikan lokasi untuk liburan bersama teman maupun keluarga.

Alamat Pantai Pasir Putih ini ada di daerah Dadap, Tangerang, Banten, dan bisa ditempuh dalam waktu hampir 30 menit dari Monas dengan jarak 24 km.

Jika dari Kota Tangerang, maka waktu tempuhnya bisa mencapai 1 jam 10 menit dengan jarak 21 - 26 km.

Baca Juga: Murah! Ide Ngabuburit di Taman Potret, Tempat Wisata Gratis di Kota Tangerang, Ada Spot Foto Estetik

Pantai ini menyediakan deretanfood courtyang menjual berbagai olahan yang bisa dicoba wisatawan.

Sayangnya, selama pandemi Covid-19, Pantai Pasir Putih belum dibuka secara menyeluruh, jadi ada area yang dibatasi untuk wisatawan.

Meski begitu, wisatawan masih bisa jalan-jalan sambil bersantai dan makan difood courtyang ada di kawasan pantai.

4. Pantai Pulau Cangkir

Pulau Cangkir sebenarnya dikenal sebagai tempat wisata religi yang berlokasi di Jalan Kronjo Tangerang, Kronjo, Tangerang, Banten.

Jaraknya sekitar 36 - 53 km dari Kota Tangerang dengan durasi perjalanan sekitar 1 jam 30 menit.

Wisatawan yang berangkat dari Monas, jaraknya 68 km dengan waktu tempuh kurang lebih hingga dua jam. Pantai ini juga bisa dikunjungi saat liburan.

Untuk menuju ke kawasan Pulau Cangkir, wisatawan bisa melewati jembatan yang dibuat oleh masyarakat pada zaman dahulu untuk memudahkan para peziarah,

Di pulau tersebut, ada makam dari seorang ulama besar yang berasal dari Banten bernama Syekh Waliyuddin.

Baca Juga: Dijamin Ketagihan, Ini Ide Ngabuburit di Tahura Juanda, Tempat Wisata Asri Kota Bandung yang Banyak Spot Foto Estetik

Alasan lain mengapa tempat ini wajib dikunjungi adalah karena bisa melihat secara langsung kehidupan nelayan, mulai dari merawat kapal hingga mengolah hasil tangkapan.

5. Pantai Tanjung Pasir

Pantai Tanjung Pasir merupakan tempat wisata yang cukup populer, berlokasi di Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Banten.

Biasanya, wisatawan yang datang ke tempat ini tak hanya menghabiskan waktu bersantai di pantai, tapi juga sekalian liburan ke Kepulauan Seribu, dikutip dari Tanjungpasir.desa.id.

Sebagai tempat wisata alam, Pantai Tanjung Pasir telah melalui proses renovasi.

Beberapa fasilitasnya ada toilet, tempat ibadah, restoran, lapangan untuk menggelar acara, dan tempat memancing.

Harga tiket masuk Pantai Tanjung Pasir mulai dari Rp 20.000 per orang dan dibuka selama 24 jam.

Dari Monas, jaraknya 41 - 53 km dengan lama berkendara sekitar 1 jam 30 menit, sedangkan dari Kota Tangerang jaraknya 22 km dengan durasi perjalanan hampir 1 jam.

Baca Juga: Iseng Cari Foto Estetik, 5 Tempat Wisata di Tangerang Jadi Ide Ngabuburit Nan Seru

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya