Fotokita.net - Pemburu foto aesthetic mencari sarapan enak di Pekanbaru yang ramai? Inilah 8 tempat wisata kuliner yang sudah lama menjadi favorit. Cek yuk foto menunya.
Saat berburu foto aesthetic di Pekanbaru jangan khawatir soal mencari sarapan enak. Di ibu kota Provinsi Riau ini mencari sarapan enak yang ramai dikunjungi bukan perkara sulit.
Sebagai kota besar, Pekanbaru menyediakan 8 tempat wisata kuliner yang sudah lama menjadi favorit pengunjung hingga selalu ramai dikunjungi.
Tempat wisata kuliner yang menyediakan sarapan enak itu sudah terkenal di Pekanbaru. Bahkan,ada yang legendaris sejak puluhan tahun.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut 8 tempat wisata kuliner yang menyediakan sarapan enak di Pekanbaru. Tempat wisata kuliner ini selalu ramai dikunjungi hingga menjadi favorit. Cek yuk foto menunya.

:quality(100)/photo/2022/12/18/02b814ef-b9cf-4bba-8b0c-337ae723-20221218045350.jpeg)
Saat mencari sarapan enak di Pekanbaru yang ramai, ada 8 tempat wisata kuliner favorit warga. Cek yuk foto menunya.
1. Kedai Kopi Kim Teng
Mencari sarapn enak di Pekanbaru tentu wajib mencobaKedai Kopi Kim Teng. Tempat wisata kuliner ini dikenal sebagai lokasi sarapan enak yang sudah lama menjadi favorit diPekanbaru.
Sudah ada sejak 1950-an, Kedai Kopi Kim Teng punya menu berupa kopi hitam dan kopi susu klasik yang khas.
Sebagai pendamping kopi, kamu juga bisa memesan menu sarapan lain seperti mi ayam, mi ayam jamur, bubur ayam, mi yamin hingga roti bakar srikaya.
Jam buka: 06.30-12.00 WIB
Lokasi: Jl Senapelan No 22 A-B-C, Kampung Bandar, Senapelan, Pekanbaru, Riau
Saat mencari sarapan enak di Pekanbaru yang ramai, ada 8 tempat wisata kuliner favorit warga. Cek yuk foto menunya.
2. Kedai Kopi King
Selain Kopi Kim Teng, ada Kedai Kopi King yang juga legendaris sejak 1990.
Sebagai tempat wisata kuliner yang menyajikan sarapan enak diPekanbaru, Kedai Kopi King terkenal dengan menu bubur ayamnya.
Satu porsinya cukup besar, Kedai Kopi King cukup populer disajikan bersama tambahan telur mentah atau setengah matang.
Saat mencari sarapan enak di Pekanbaru yang ramai, ada 8 tempat wisata kuliner favorit warga. Cek yuk foto menunya.
Jam buka: 06.00-12.00 WIB
Lokasi: Jl Ir H Juanda No 75, Kampung Dalam,Senapelan,Pekanbaru.
Saat mencari sarapan enak di Pekanbaru yang ramai, ada 8 tempat wisata kuliner favorit warga. Cek yuk foto menunya.
3. Bofet Buyung
Bofet Buyung termasuk tempat sarapan yang cukup populer diPekanbaru dan terkenal dengan menu ketupat sayurnya.
Harga satu porsi sajian ketupat sayur di kedai Bofet Buyung ini bisa kamu dapatkan hanya seharga Rp 8 ribu saja.
Menariknya lagi Bofet Buyung juga sangat legendaris dan sudah ada sejak 1987.
Jam buka: 06.00-24.00 WIB. Lokasi: Jl Durian, Pulau Karam, Kec Sukajadi, Kota Pekanbaru, Riau.
Saat mencari sarapan enak di Pekanbaru yang ramai, ada 8 tempat wisata kuliner favorit warga. Cek yuk foto menunya.
4. Mie Keling
Mie Keling merupakan tempat wisata kuliner dengan menu sarapan enak diPekanbaru yang sudah eksis sejak 1970.
Berdiri puluhan tahun Mie Keling terbilang cukup unik karena disajikan dengan kuah kacang yang kental.
Selain itu sajiannya juga lengkap dengan berbagai macamtopping.
Di antaranya ada telur, tahu, potongan timun, taoge, kentang, gorengan seperti batagor, dan taburan bawang goreng.
Jam buka: 09.00-20.00 WIB. Lokasi: Jl Kulim No 1, Kampung Baru, Kecamatan Senapelan , KotaPekanbaru.
Saat mencari sarapan enak di Pekanbaru yang ramai, ada 8 tempat wisata kuliner favorit warga. Cek yuk foto menunya.
5. Ketupat Gulai Paku Onen
Masih dengan menu sarapan enak yang sama, kali ini ada Ketupat Gulai Paku Onen yang juga tak kalah enak.
Ketupat Gulai Paku Onen punya menu lontong sayur khasPekanbaru yang cita rasanya gurih dan sedikit pedas.
Sementara untuk menunya di Ketupat Gulai Paku Onen terdapat beberapa pilihan yakni gulai paku dan gulai cubadak (nangka) atau dicampur.
Jam buka: 07.00-12.00 WIB. Lokasi: Gg. Hangtuah No 38, Sumahilang, KecamatanPekanbaruKota, KotaPekanbaru.
Baca Juga: Surga Jajanan Malam, Cicipi 7 Tempat Wisata Kuliner di Pekanbaru, Foto Menunya Goda Selera
6. Miso Pak Lek
Sudah ada sejak 1974 Miso Pak Lek menjadisarapan enak yang laris manis diPekanbaru.
Seking larisnya, Miso Pak Lek setiap hari selalu ramai dan bisa ludes dalam hitungan jam.
Untuk sajiannya sendiri, Miso Pak Lek terbilang komplit dengan isian berupa mi kuning, soun, tahu, potongan ayam goreng dan kuah kaldu yang kaya rasa.
Jam buka: 09.00-12.00 WIB
Lokasi: Jl. Thamrin No.135, Suka Maju, Kec. Sail, Kota Pekanbaru, Riau.
7. Rumah Soto Simpang Tiga
Rumah Soto Simpang Tiga terkenal dengan sajiansotokuningnya yang segar dan kaya rempah.
Untuk menunya sendiri Rumah Soto Simpang Tiga punya variansoto ayam dan sotodaging.
Jangan lupa juga buat mencoba kue kasturi untuk disantap dengan kuahsotoyang khas.
Jam buka: 07.00-15.45 WIB. Lokasi : Jl KH Nasution Pekan Baru, Simpang Tiga, Kec. Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau.
8. Pondok Sagu Cemara
Pondok Sagu Cemara terkenal punya menu unik berupa olahan mi sagu.
Mi Sagu di Pondok Sagu Cemara ini punya ciri khas berupa kuahnya yang merah dan kental.
Sementara itu untuk isiannya juga komplet terdiri dari telur yang diorak-arik, irisan teri, taoge, timun, dan disiram kuah kaldu yang gurih.
Jam buka: 07.00-15.00 WIB
Lokasi: Jl Cemara, Suka Maju, Kec. Sail, Kota Pekanbaru, Riau.
(*)