Fotokita.net - Ayah Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) Emil Dardak, Achmad Hermanto Dardak mengalami kecelakaan tragis diTol Batang-Pemalang, Jawa Tengah. Ayah Emil Dardak menjadi korban meninggal dunia dalam kecelakaan itu.
Warga Jatim sampai merinding saat tahu penyebab kecelakaan tragis yang terjadi di Km 341+400 Tol Pemalang pada Sabtu (20/8/2022) sekitar pukul 03.25 WIB.
Selain penyebab kecelakaan tragis ayah Emil Dardak terungkap, foto kondisi mobil yang ditumpanginya juga bikin nyesek. Dalam foto yang beredar, mobil Hermanto Dardak terlihat remuk redam.
Kabar meninggalnya ayah Emil Dardak itu disampaikan oleh Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani. Hermanto Dardak meninggal dunia pagi ini.
"Telah berpulang ke Rahmatullah Bpk Achmad Hermanto Dardak, ayahanda Wagub Jatim/Ketua DPD PD Jatim Mas Emil Dardak, pagi ini," ujar Kamhar kepada awak media pada Sabtu (20/8/2022).
Kabar duka atas meninggalnya ayah Wagub Jatim Emil Dardak juga dibagikan melalui sejumlah grup WhatsApp warga. Warga Jatim sampai merinding melihat foto kondisi mobil yang ditumpangi ayah Emil Dardak.
"Innalillahi wa innailaihi roji’uun Allahumaghfirlahu warhamhu waafihi wafuanhu. Telah meninggal dunia Bpk A Hermanto Dardak, karena kecelakaan lalulintas di Pekalongan tadi pagi 20 Agustus 2022. Mohon dimaafkan segala khilafnya. Saat ini berada di RS Poso Pekalongan."
Emil Dardak pun mengucapkan kata-kata perpisahan untuk ayahnya. "Farewell my lifelong inspiration," tulis Emil Dardak dalam unggahan foto Hermanto Dardak di Instagram story-nya, Sabtu (20/8/2022).

:quality(100)/photo/2022/08/20/93797f9d-331a-437e-860c-267136f9-20220820114800.jpeg)
Begini penyebab kecelakaan tragis ayah Wagub Jatim Emil Dardak yang bikin merinding warga Jatim. Foto kondisi mobilnya bikin nyesek.
Emil Dardak mengatakan bahwa dia bangga memiliki sang ayah, Hermanto Dardak. Dalam unggahan itu Emil Dardak juga menyertakan lagu favorit sang ayah 'My Way' karya Frank Sinatra.
"I'm so proud to have you as my father. This is your favorite song," tulisnya.
Mobil Toyota Innova hitam yang ditumpangi ayah Wagub Jatim Emil Dardak, Hermanto Dardak terlihat ringsek berat. Dalam foto yang beredar, mobil Toyota Innova itu bernomor polisi B-2739-UFZ. Bagian depan hingga tengah mobil mengalami rusak parah.
Kerusakan parah terjadi pada bagian depan kiri hingga tengah mobil. Pintu depan dan pintu penumpang sudah lepas dan peot ke bagian belakang.
Sementara itu, roda depan sebelah kiri mobil kempis. Pada bagian belakang mobil tidak mengalami kerusakan apa-apa. Kondisi masih terlihat utuh.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Iqbal Alqudusy membenarkan kecelakaan yang menewaskan Hermanto Dardak ini. Kecelakaan terjadi di Km 341+400 Tol Pemalang pada Sabtu (20/8/2022) sekitar pukul 03.25 WIB. Kondisi cuaca dilaporkan cerah saat kecelakaan terjadi.
"Terjadi kecelakaan 33K tabrak belakang di KM 341+400 B terjadi pada pagi hari saat cuaca cerah dengan kondisi arus lalu lintas landai alinyemen menikung kanan dan mendatar.
Melibatkan kendaraan Innova nopol B-2739-UFZ yang menempuh perjalanan masuk dari GT Kalikangkung dengan tujuan Jakarta," ujar Iqbal dalam keterangannya kepada detikcom, Sabtu (20/8/2022).
Mobil yang ditumpangi ayah Emil Dardak dikemudikan sopir bernama Angga Saputra (30). Sopir diduga mengantuk sehingga menabrak bagian belakang truk Hino bernopol K-1909-BH.
Begini penyebab kecelakaan tragis ayah Wagub Jatim Emil Dardak yang bikin merinding warga Jatim. Foto kondisi mobilnya bikin nyesek.
Iqbal mengungkapkan kecepatan mobil Innova yang disopiri Angga Saputra (30) itu diperkirakan mencapai 100 km/jam.
Setiba di TKP, sopir mobil Innova yang membawa Hermanto Dardak diduga kurang konsentrasi karena mengantuk. Alhasil, mobil Innova menabrak pantat truk Hino K-1909-BH.
"Sesampai di TKP, pengemudi Innova mengalami mengantuk sehingga menabrak bagian belakang truk Hino nopol K-1909-BH yang berada di depannya," kata Kombes Iqbal.
Kecelakaan tersebut mengakibatkan mobil Innova yang ditumpangi Hermanto Dardak mengalami kerusakan berat. "Posisi akhir Innova berada di antara di lajur 2 dan lajur 1 berdiri normal menghadap ke selatan, mengalami kerusakan berat di bagian depan dan samping kiri," ujar Iqbal.
Kecelakaan itu juga mengakibatkan Hermanto Dardak meninggal dunia, sementara sopirnya mengalami luka-luka.
Hermanto Dardak punya nama lengkap Achmad Hermanto Dardak. Pria kelahiran Trenggalek, 6 Januari 1957 ini merupakan seorang insinyur profesional yang menghabiskan kariernya di Kementerian Pekerjaan Umum.
Dia menikahi Sri Widayanti dan memiliki tiga anak yakni Emil Elestianto Dardak, Eril Ariolistanto Dardak, dan Erin Ariodito Dardak.
Hermanto Dardak merupakan lulusan Teknik Sipil ITB di tahun 1980 dan kemudian lulus Master Teknik Sipil dari Universitas New South Wales, Australia pada 1985. Ia kemudian mendapat gelar Doktor Transport Economy dari Universitas New South Wales Australia pada 1990.
Dia pernah dipercaya menjadi Ketua Umum Persatuan Insinyur Indonesia (PII) 2015-2018. Pada era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Hermanto Dardak diangkat menjadi Wakil Menteri Pekerjaan Umum (Wamen PU).
Begini penyebab kecelakaan tragis ayah Wagub Jatim Emil Dardak yang bikin merinding warga Jatim. Foto kondisi mobilnya bikin nyesek.
(*)