Fotokita.net - Sebelum tertangkap lagi karena narkoba, Ridho Rhoma sudah siap rilis kabar bahagia hingga sang ayah ungkit hal ini.
Penyanyi dangdut Ridho Rhoma ditangkap polisi pada hari Kamis, 4 Februari 2021. Dari hasil penangkapan polisi mengamankan barang bukti berupa 3 butir ekstasi.
Setelah ditangkap pada 2017 lantaran penyalahgunaan sabu, kini sang pelantun “Menunggu” ini kembali diciduk atas penyalahgunaan narkoba berjenis ekstasi.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, Ridho kembali mencoba narkoba ketika berada di Bali.
Itu terjadi ketika Ridho sudah menghirup udara bebas. “Hasil dari MR memang dia mengakui di sekitar pulau Bali, dia lakukan lagi.
Sejak awal (bebas) baru itu yang ia lakukan di pulau Bali,” kata Yusri dalam jumpa pers di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (8/2/2021).
Kemudian barulah pada tanggal 4 Februari, polisi menangkap Ridho Rhoma di kawasan apartemen Jakarta Selatan.
Saat itu, polisi mengamankan Ridho bersama dua rekannya. Dari penggledahan itu, polisi menemukan 3 butir ekstasi dari kantong celana Ridho Rhoma.
Penyanyi senior Rhoma Irama mengaku sempat tak percaya saat berita penangkapan Ridho Rhoma tersiar.
Ridho Rhoma kembali tertangkap oleh polisi karena penyalahgunaan narkoba.
"Jadi gini ya pertama saya dengar kabar, 'Bang Haji, Ridho ketangkep lagi.' Saya enggak percaya pakai banget," kata Rhoma Irama saat ditemui di Jakarta Selatan, Senin (8/2/2021).
Rhoma Irama percaya Ridho sudah kembali ke jalan yang benar. Namun setelah mendengar konfirmasi dari pihak yang dipercaya, sang Raja Dangdut akhirnya percaya bahwa putranya tertangkap lagi.
"Saya terus terang syok sekali, kok kenapa itu bisa terjadi lagi?" ucapnya. Kendati demikian, Rhoma Irama tetap memaafkan anaknya dan berharap agar Ridho bisa sadar kembali.
"Papa maafin kamu dan kamu bangkit kembali dan peringatan ini biasanya dua kali, ini udah yang kedua, kalau yang ketiga diperingatkan lagi, dikunci hati dan mata kamu jadi enggak bisa kembali lagi ke jalan Allah. Itulah kira-kira pembicaraan singkat saya dengan Ridho," papar Rhoma.
Ridho Rhoma menangis saat meminta maaf via sambungan telepon kepada ayahnya, Rhoma Irama.
"Akhirnya kemarin malam Ridho menelepon saya nangis-nangis luar biasa. Pokoknya dia minta maaf bahwa ternyata Ridho belum bisa megang amanat bapak, lagi di Polsek Tanjung Priok karena kedapatan membawa amfetamin," ucap Rhoma saat ditemui di rumahnya di Jakarta Selatan, Senin (8/2/2021).
Kepada awak media, Rhoma Irama mengaku syok saat pertama mendengar kabar Ridho Rhoma tertangkap untuk kedua kalinya karena penyalahgunaan narkoba.
Ridho Rhoma juga sempat putus asa karena lagi-lagi terjerumus ke lembah hitam.
"Dia bilang, 'mungkin ini akhir dari karier Ridho, Pa.' Saya jawab, 'enggak boleh bilang gitu, enggak ada kata putus asa dalam hidup ini, papa maafin kamu dan kamu bangkit kembali'," katanya.
Rhoma Irama berharap agar Ridho Rhoma bisa kembali ke jalan yang benar.
Ia dan keluarga akan selalu memberikan dukungan dan doa agar Ridho bisa melewati permasalahan penyalahgunaan narkoba keduanya ini.
Ridho Rhoma saat ditemui Grid.ID di Mampang, Jakarta Selatan, Senin (8/2/2021).
Sebelum tertangkap polisi atas kasus penyalahgunaan narkoba, penyanyi Ridho Rhoma sudah berencana menikah dengan seorang perempuan asal Turki.
Hal tersebut diungkapkan oleh sang ayah, Rhoma Irama.
"Dia kan mau merencanakan pernikahan ke Turki lagi proses persiapan menikah," kata Rhoma Irama saat ditemui di Jakarta Selatan, Senin (8/2/2021).
Saat ditanya lebih lanjut, Rhoma Irama mengaku belum tahu detail dari rencana pernikahan putranya.
"Waduh saya belum tanya, dia di Turki, jauh," kata Rhoma. Ridho Rhoma rencananya akan menikah dengan perempuan asal Turki pada Juni mendatang.
Oleh sebab itu, Rhoma Irama berharap agar Ridho bisa segera menyelesaikan permasalahan hukumnya.
"Mudah-mudahan jadi, rencananya kan Juni. Mudah-mudahan bapak kepolisian dan kejaksaan sebulan aja direhab," kata Rhoma.
(*)