KIni Dapat Uang Banyak dari YouTube Sampai Sukses Kalahkan Pendapatan Raffi Ahmad dan Atta Halilintar, Siapa Sangka Baim Wong Pernah Dicuekin YouTuber Ini Saat Ajak Collab

Minggu, 21 Juni 2020 | 19:03
Instagram.com/@baimwong

Paula Verhoeven dan Baim Wong

Fotokita.net - Saat ini ada banyak nama kondang yang ikut memanfaatkan platform YouTube untuk menyebarkan konten. Ternyata platform media sosial seperti Youtube itu telah menjadi penghasilan 'tambahan' bagi kalangan selebritis.

Nama besar serta konten menarik membuat mereka kebanjiran subscribers hingga belasan juta hingga membuat mereka ketiban rezeki.

Mengacu dataSocial Blade,Baim Wong dan istrinya Paula Verhoevenlewat akun Baim Paula menjadi Youtuber Indonesia dengan jumlah penghasilan tertinggi.

Baca Juga: Setuju Tinggal Di Luar Negeri Sehabis Menikah, Tiba-tiba Ayu Ting Ting Ungkapkan Perasaannya Pada Ivan Gunawan Sembari Menahan Air Mata di Depan Kamera: 'Gue Bersyukur Punya Lo di Hidup Gue'

Pasangan ini meperoleh penghasilan di kisaran US$ 59.300 hingga US$ 949.100 per bulan.

Penghasilan bulanan Baim mengalahkan sejumlah "artis" Youtube lainnya seperti Atta Halilintar dan Ria Ricis, bahkan Raffi Ahmad.

Nah berikut ini daftar 10 Youtuber Indonesia dengan penghasilan tertinggi.

Baca Juga: Berbanding Terbalik dengan Krisdayanti yang Gunakan Pisau Bedah Agar Awet Muda, Penampilan Cantik Putri Sulungnya Ternyata Berkat Tangan Dingin Ashanty: 'Dulu Aku Gembel Banget'

1) Baim Wong dan Paula Verhoeven (Baim Paula) Jumlah subscribers: 14,4 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 733 Jumlah penonton (akumulatif): 1,88 miliar

Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 59.300 - US$ 949.100 setara Rp 830,20 juta - Rp 13,29 miliar (kurs Rp 14.000 per dollar AS).

2) Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Rans Entertainment) Jumlah subscribers: 16,3 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 1.403 Jumlah penonton (akumulatif): 2,73 miliar Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 48.500 - US$ 776.200 setara Rp 679 juta - Rp 10,87 miliar.

Baca Juga: Awalnya Bahagia Gelar Pesta Pernikahan di Tengah Pandemi, Kini Keluarga Pengantin Berduka Setelah Satu Per Satu Kerabatnya Positif Covid-19, Bahkan Ada yang Meninggal

YouTube.com/Baim Paula

Baim Wong

3) Deddy Corbuzier Jumlah subscribers: 10,1 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 613 Jumlah penonton (akumulatif): 1,34 miliar Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 34.600 - US$ 553.500 setara Rp 484,40 juta - Rp 7,75 miliar.

Baca Juga: Banjiri Ayu Ting Ting dengan Perlakuan Istimewa Hingga Bikin Orangtuanya Terperangah, Musisi Kondang Ini Malah Kepergok Dapat Pesan Menohok dari Ibunda Sendiri Sampai Tersedak Makanan: 'Ini Krusial Di!'

4) Andre Taulany (Taulany TV) Jumlah subscribers: 3,58 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 271 Jumlah penonton (akumulatif): 398,45 juta Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 30.600 - US$ 489.500 setara Rp 428,40 juta - Rp 6,85 miliar.

5) Atta Halilintar Jumlah subscribers: 23,8 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 894 Jumlah penonton (akumulatif): 2,50 miliar Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 27.500 - US$ 439.800 setara Rp 385 juta - Rp 6,16 miliar.

IG @baimwong

Unggahan Baim Wong

6) Ria Ricis (Ricis Official) Jumlah subscribers: 21,1 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 962 Jumlah penonton (akumulatif): 2,86 miliar Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 24.800 - US$ 396.500 setara Rp 347,20 juta - Rp 5,55 miliar.

7) Gen Halilintar Jumlah subscribers: 16,4 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 783 Jumlah penonton (akumulatif): 2,85 miliar Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 22.100 - US$ 354.000 setara Rp 309,40 juta - Rp 4,96 miliar.

Baca Juga: Foto Posenya Kerap Bikin Imajinasi Laki-laki Tambah Liar, Artis Bertubuh Aduhai Ini Sengaja Patok Harga Endorsement di Akun Medsosnya Setinggi Langit: Pantas Bisa Bangun Rumah Mewah

8) Arif Muhammad Jumlah subscribers: 9,95 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 192 Jumlah penonton (akumulatif): 1,66 miliar Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 21.500 - US$ 344.500 setara Rp 301 juta - Rp 4,82 miliar.

9) Entis Sutisna/Sule (Sule Channel) Jumlah subscribers: 4,81 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 1.497 Jumlah penonton (akumulatif): 529,58 juta Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 16.000 - US$ 255.600 setara Rp 224 juta - Rp 3,58 miliar.

10) Anang dan Ashanty (The Hermansyah A6) Jumlah subscribers: 3,44 juta Jumlah video yang diupload (akumulatif): 717 Jumlah penonton (akumulatif): 466 juta Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 14.900 - US$ 238.900 setara Rp 208,60 juta - Rp 3,34 miliar.

Baca Juga: Siapa Daniel Adnan, Laki-laki Bertubuh Atletis yang Kompak Unggah Foto Cincin di Jari Manis Bareng Tara Basro? Ternyata Dia Masih Harus Belajar Bahasa Indonesia Lagi

Seperti yang kita tahu, sebelumnya julukan King of YouTube di Indonesia ini dipegang oleh Atta Halilintar.

Bagaimana tidak, kanal YouTube-nya ini memiliki lebih dari 21 juta orang pengikut.

Tak ayal pria berdarah Minang ini pun digadang-gadang menjadi YouTuber terbesar se-Asia Tenggara.

Bahkan dilansir Kompas.com, calon menantu Anang Hermansyah ini masuk ke dalam daftar YouTuber terkaya di dunia.

Baca Juga: Akhir Memilukan Hidup David McAtee, Pemilik Restoran Baik Hati yang Kerap Bagikan Makanan Gratis ke Polisi, Tapi Ditembak Mati Aparat Waktu Pecah Kerusuhan

Dari data Purple Moon Promotional Product memperkirakan bahwa pendapatan Atta ini bisa mencapai Rp 269 miliar per tahun.

Kini siapa sangka kalau Baim Wong telah berhasil mengalahkan Atta Halilintar sang raja YouTube.

Belum lagi nama Baim Wong juga menjadi melejit setelah mendapat pujian langsung dari CEO YouTube Global, Susan Wojcicki.

Bahkan belum lama ini Baim Wong juga sempat mengunggah tangkap layar yang memperlihatkan dirinya berada di puncak ranking YouTube Indonesia.

Instagram @baimwong dan @attahalilintar

Baim Wong dan Atta Halilintar

Baca Juga: Maksud Hati Ingin Rebut Irian Barat, Apa Daya Kapal Induk Belanda Langsung Kabur Terbirit-birit Begitu Tahu Militer Indonesia Punya Senjata Mematikan Ini

Sebelumnya, Abrar yang merupakan tim Rans Entertainment sempat menceritakan sosok YouTuber yang dulu pernah late respon (lama belas pesan)alias cuekin Baim Wong saat diajak collab.

Abrar mengungkapkan ketika itu sekitar 2 tahun yang lalu, Baim Wong ini masih baru di dunia YouTube.

Sekitar tahun 2018, Abrar masih ingat betul bagaimana Baim Wong berjuang dari nol hingga kini YouTubenya sukses dengan subscriber 10 juta lebih.

Kini Baim Wong telah memiliki kantor mewah khusus tim YouTube-nyayang dibangun dengan menghabiskan dana Rp 2 miliar.

Baca Juga: Viral Kabar Disuap Rp 15 Juta Biar Ngaku Jadi Korban Corona, Keluarga Pasien Bawa Ratusan Warga untuk Terobos Ruang Jenazah. Pihak Rumah Sakit Langsung Buka Suara

Melihat perjuangan Baim Wong 2 tahun lalu, Abrar sudah menebak kalau suami Paula Verhoeven ini akan sukses di YouTube beberapa tahun kedepan.

"Ketika di Jepang dua tahun lalu kalau gak salah Januari, gua ngeliat pasti ini dua atau tiga tahun lagi ini orang (Baim) pasti punya digital media sendiri yang emang luar biasa," cerita Abrar dikutip Kanal YouTube Powerangers,Rabu (3/6/2020).

Diceritakan, saat pertama kali terjun ke YouTube, Baim Wong ini mengerjakan semua pekerjaaanya sendiri.

Mulai dari menangkap momen, mengedit, hingga mempostingnya ke YouTube.

Baca Juga: Tuding WHO Sebagai Boneka China, Donald Trump Akhirnya Hentikan Sokongan Dana, Lantas Mengapa Bos Badan Kesehatan Itu Malah Pamer Senyum Bareng Presiden China?

Kini hasil kerja kerasnya selama 2 tahun ini terbukti.

Baim Wong berhasil menjadi salah satu YouTuber dengan penghasilan terbesar di Indonesia.

Tak cuma itu, Abrar mengingat kejadian dulu ketika Baim Wong mengajak collab dengan salah satu YouTuber terkenal.

"Jadi dulu itu dia (Baim) bilang sama gua, sering banget dulu diskusi 'Bro ini gua gimana kalau gua collab sama ini ya'," kata Baim Wong yang diutarakan Abrar saat itu.

Baca Juga: Punya Jalan Hidup Mirip dengan Anak Angkatnya, Siapa Sangka Sosok Ini Sukses Tenangkan Ruben Onsu yang Geram Waktu Urus Hak Asuh Betrand Peto yang Berbelit: Ini Apaan Sih, Gue Mau Nolong

Mengingat hal tersebut, Baim Wong pun langsung tertawa.

"Salah satu YouTuber terhebat lah pada zamannya di 2018," kata Abrar.

Saat itu Abrar setuju dengan niat Baim Wong mengajak sosok YouTuber tersebut untuk collab.

Sayangnya YouTuber yang tak disebutkan namanya ini sangat lama membalas pesan Baim Wong.

Baca Juga: Baru Saja Bagikan Kabar Bahagia Jadi YouTuber Nomor 1 di Indonesia, Baim Wong Geram Dibilang Penipu Oleh Sosok Ini Gegara Hampir Setiap Hari Bikin Giveaway: 'Saya Pikir Videonya Gak Nyampe'

"Waktu itu dia (Baim) sendiri yang ngehubungin YouTuber itu, gua inget banget si YouTuber itu bukan enggak mau ya, tapi kayak late respon banget,"

"Ya ada ya yang dihubungin terus minta collab terus mau ada, cuma yang ini tuh late respon," cerita Abrar.

Karena YouTuber tersebut tak segera membalas pesan Baim Wong, Abrar pun menyarankan ayah Kiano ini untuk collab dengan Raffi Ahmad.

Namun keadaan berbalik saat aksi Baim Wong di video prank jadi orang gila melejit.

Baca Juga: Biarpun Kapal Canggih Tiongkok Kerap Menerobos Wilayah Indonesia, Rupanya TNI AL Punya Resep Rahasia untuk Memukul Mundur Armada Negeri Panda Itu di Laut China Selatan. Begini Bocorannya

Saat itu mendadak banyak YouTuber yang meminta collab dengan Baim Wong.

Meski sempat dapat perlakuan seperti itu dari salah satu YouTuber, Baim Wong tak mau ambil pusing.

Abrar kagung dengan sikap Baim Wong yang ketika itu menerima banyak permintaan collab dari para YouTuber.

"Hampir semua YouTuber ngehubungin dia, bagusnya dia (Baim) sama dia itu 'Yaudah yuk' gitu, yang dulu late respon sekarang datengin semua dan sama dia (Baim) dikasih semua, gila loh gua merinding," puji Abrar.

Baca Juga: Geram Gegara Merasa Diboikot Mobil PCR Kiriman Doni Monardo, Risma Akhirnya Pamitan Kepada Warga Surabaya Sekaligus Minta Mereka Terus Lakukan Hal Ini

"Iya bener," kata Baim Wong tersenyum.

"Itu kita bisa mencontoh dari Om Baim, ketika misalnya lu gak dibaikin orang yaudah jangan musuhi orang itu, karena orang itu akan jadi rezeki yang banyak banget buat ke depannya," tutut Abrar.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya