Fotokita.net-Beberapa hari yang lalu, ayah angkat Syahrini yang bernama Laurens buka suara mengenai masa lalu istri Reino Barack. Sontak netizen pun dibikin terkejut atas pernyataannya yang membabi buta itu.
Itu sebabnya, tak mengherankan, nama penyanyi kondang nan cantik Syahrini kembali terangkat ke permukaan dan menjadi perbincangan yang seru di jagat maya. Terlebih lagi, sejumlah tokoh juga ikut nimbrung ke dalam perbincangan seru itu.
Belakangan iniistri Reino Barack dikabarkan memiliki sugar daddy dari kalangan pria bule.Pria bule itu disebut-disebut berasal dari Belanda, bernama Laurens.
Digosipkan sebagai sugar daddy, Laurens membantah keras.
Saking ingin membuktikan kebenarannya, Laurens meminta Syahriniuntuk bersumpah di atas kitab yang diyakininya.
Tak tinggal diam, baru-baru ini Syahrini memberikan respon menohok terhadap tudingan-tudingan sang ayah angkat.
Meski begitu, Laurens tak menampik jika dirinya dan Syahrini sempat berhubungan baik, dan itu hanya sebagai ayah angkat dan anak.

:quality(100)/photo/2019/11/26/1751833734.jpg)
Pasangan Syahrini dan Reino Barack Kerap Pamer Kemesraan, Paranormal Kondang ini Terawang Bahtera Rumah Tangganya di Tahun 2020, Sebut Akan Ada Perubahan Drastis: Dia Agak Gimana Ya, Memang Bermasalah Sih
"BENAR saya pernah jadi ayah angkat seseorang," tegas Laurens dikutip,Rabu (13/5/2020).
Akan tetapi, Laurens mengaku kini ia dicampakkan oleh istri Reino Barack.
Syahrini disebutkan hanya memanfaatkan ketulusannya karena punya agenda terselubung.
Bahkan Laurens enggan menyebutkan nama Syahrini, dan menggantinya dengan kata 'seseorang' dan 'wanita agenda' sebagai sindiran keras.
"Ketulusan saya ternyata tidak dibarengi dengan ketulusan yang sama, Seseorang mempunyai AGENDA dan memanfaatkan ketulusan orang lain," bongkar Laurens.
Kemudian di postingan berikutnya, Laurens membongkar aib Syahrini yang lain.
Menurutnya, istri Reino Barack ini sempat memiliki simpanan seorang laki-laki tua, dan itu bukan dirinya.
Syahrini belum angkat suara terkait sindiran keras yang dilontarkan ayah angkat bulenya, Laurens. Syahrini memilih sibuk untuk memposting ayat-ayat Al Quran.
"Saya akan ceritakan wanita beragenda itu hanya manfaatkan saya dan sampai mana di mana saja wanita beragenda itu menginap dengan laki-laki tua lain, TAPI BUKAN SAYA," tulis Laurens.
"Saya jujur, wanita beragenda memiliki hubungan asmara dengan laki-laki tua lain."
"Wanita itu tidak lagi perawan seperti image yang dia tampilkan."
“Jika dia tak mengaku, biarkan saja. Mungkin dia tidak malu sama Tuhan," papar Laurens, dikutip dari Instagram live, Selasa (12/5/2020).
Tak cukup membongkar, Laurens bersedia memberikan bukti bahwa ucapannya ini tidaklah bohong.
"Dulu saya sama Syahrini ada banyak komunikasi, telepon dan konsep. Semua saya simpan, akan ada yang saya omongin. Saya bisa kasih bukti, saya tidak bohong," tegas Laurens.
Bukti-bukti chat-chatnya dengan Syahrini terkait laki-laki tua itu diakui Laurens masih tersimpan rapi di dalam ponselnya.
"Saya akan memilihkan sedikit potongan pembicaraan wanita beragenda itu dalam print WhatsApp yang dia kirimkan ke saya. Dan beberapa foto pendukung cerita," ujar Laurens.
"Banyak foto dan video-video. Tapi ini story, saya minta sedikit sabar. Nanti everything is clear for you and for me," imbuh Laurens lagi.
Sementara itu, dilansir dari TribunJabar, Syahrini tidak menggubris pernyataan pria yang mengaku sebagai ayah angkatnya itu.
Melalui Instagramnya, Syahrini justru asyik mengabarkan kehidupan pribadinya.
Pelantun 'Sesuatu' itu memvideokan proses memasak hidangan untuk buka puasa.
Ia juga memperlihatkan kegiatannya selama bulan Ramadhan, seperti mengaji.
Syahrini juga semakin romantis dengan sang suami, Reino Barack.
Kegiatan Syahrini bersama suami, Reino Barack.
Setelah satu tahun menikah, kini pernikahan penyanyi Syahrini dan Reino Barack tiba-tiba kembali menjadi sorotan.
Hal tersebut bermula dari unggahan Syahrini yang disebut-sebut menjadi bukti konkret dirinya telah menikung Luna Maya.
Siapa yang tak kenal dengan pasangan artis yang satu ini?
Siapa lagi kalau bukan Syahrini dan Reino Barack.
Sebelumnya pada Februari lalu kabar pernikahan pasangan ini sempat menjadi sorotan publik.
Bagaimana tidak, tak ada angin ataupun hujan, keduanya tiba-tiba melangsungkan pernikahan.
Bukan cuma itu, pernikahan tersebut juga terbilang mengejutkan lantaran hubungan keduanya yang sebelumnya tak pernah tercium oleh publik.
Syahrini dan Reino Barack saat berlibur ke Capri, Italia
Dalam unggahan tersebut, wanita asal Sukabumi itu terlihat menuliskan tagar #WhenInJapanJanuari2018.
Tagar yang digunakan Syahrini dikomentari netizen sebagai bukti menikung Reino Barack
Warganet yang melihat unggahan tersebut pun sontak membicarakan soal tagar yang ditulis Syahrini.
Pasalnya, pada bulan Januari 2018, Reino diketahui masih menjalin hubungan dengan Luna Maya.
Seakan cuek dengan rumor miring tersebut, Syahrini dan Reino Barack memilih untuk bungkam dan tetap memamerkan kemesraan.
Meski terlihat mesra, paranormal Mbak You justru melihat hal yang berbeda dalam rumah tangga keduanya.
Syahrini dan Reino saat di Capri
Mengutip dari GridPop.ID, paranormal yang ramalannya nyaris tak pernah meleset ini, menerawang masa depan pernikahan Syahrini dan Reino akan berubah drastis di tahun 2020.
Ia bahkan menyebut bahtera rumah tangga pasangan yang menikah di Tokyo ini akan bermasalah.
"Dengan Reino itu, dia agak gimana ya, memang akan bermasalah sih. Dari awal nikah kok sampai sekarang," ujar Mbak You.
Kendati demikian, Mbak You melihat Syahrini dan Reino terus berusaha mendinginkan suasana rumah tangga yang mungkin akan memanas.
Syahrini dan Reino Barack liburan ke Italia dan berlanjut ke Tokyo
“Tapi berusaha untuk didiamkan dan didinginkan. Ya, karena enggak semua aib bisa dibuka,” pungkasnya.
Duh, semoga rumah tangga Syahrini dan Reino Barack baik-baik saja ya.
Lama tak terlihat di depan layar kaca, penyanyi Syahrini memberikan kabar terkininya, termasuk soal rumah tangganya bersama pengusaha Reino Barack.
"Baik, alhamdullilah. Kalian apa kabar sih?" kata Syahrini sambil berbalik tanya kepada awak media usai tampil nyanyi dalam sebuah acara di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (25/11/2019) malam.
Ditanya mengenai dirinya yang selalu terlihat seperti dalam masa honeymoon di akun media sosialnya, Syahrini minta didoakan.
"Insyaallah akan seperti itu terus. Doain ya, semoga honeymoon terus," ujar Syahrini sambil menahan tawa. "Kan nikahnya juga baru. Belum setahun, baru delapan bulanan ya," sambung penyanyi yang terkenal dengan jambul khatulistiwanya ini.
Tak lupa, Syahrini hanya minta didoakan yang positif.
Syahrini saat ditemui disela-sela acara ulang tahun Metro TV, di Intercontinental Hotel Jakarta, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (25/11/2019) malam.
"Didoain, pokoknya yang baik-baik akan kembali lagi ke kita yang baik-baik," pesan penyanyi berdarah Sunda ini.
Diketahui, Syahrini menikah pengusaha Reino Barack pada Maret 2019 lalu, di Jepang.
Setelah menikah, Syahrini mulai mengurangi kegiatannya di dunia hiburan. Kemudian, Syahrini sempat dirumorkan tengah berbadan dua. Tetapi, ia tidak pernah secara jelas mengkonfirmasi kabar tersebut. (Grid.ID/GridPop)