Fotokita.net - Kalender tahun 2019 belum lagi berakhir, tetapi Oppo sudah berikan bocoran produk baru yang akan rilis pada 2020. Sekalipun baru gosip semata, tetapi bocoran produk Oppo yang baru itu biasanya tak berbeda jauh dengan rilisan resminya.
Lewat sosial media, Oppo Vietnam sengaja memberikan gambaran awal untuk produk hape terbaru, yaitu Oppo A9 2020. Mereka memamerkan poster promosi Oppo A9 2020.
Sesuai namanya, ini adalah versi terbaru dari Oppo A9 yang sudah dirilis awal tahun 2018 lalu.
Baca Juga: Tahun Ini, OPPO Siap Rilis Hape dengan Kamera Depan di Dalam Layar
Dalam postingannya di Facebook, Oppo Vietnam juga menyebutkan beberapa spesifikasi kunci dari hape ini.
Baca Juga: OPPO A5s Goda Pehobi Fotografi dengan Kamera Belakang Ganda 13 MP
Pertama, hape ini akan menggunakan chipset Snapdragon 665.
Salah satu tipe chipset untuk hape yang ada di kelas mid-range.
Berikutnya ditampilkan juga kalau hape ini akan didukung dengan RAM 8GB dan memori internal 128GB.
Belum cukup sampai di situ. Seorang leaker terkenal Sudhanshu Ambhore juga memberikan sejumlah bocoran lain tentang spesifikasi dari hape ini.
Hape ini kabarnya akan menggunakan layar sebesar 6,5 inci yang mampu menampilkan gambar beresolusi 720 x 1.600 pixel HD+.
Di sektor kamera Sudhanshu menyebut akan ada 4 buah kamera.
Masing-masing dengan resolusi 48MP, 8MP, dan dua buah 2MP.
Tentunya dengan kamera depan beresolusi 16MP yang disematkan pada notch bermodel waterdrop.
Baca Juga: OPPO F11 Pro Berbekal Kamera 48MP yang Kukuhkan Ahli Foto Portrait
Sayangnya masih belum disampaikan mengenai fitur yang akan ada di masing-masing kamera tersebut.
Baca Juga: Kenali Spesifikasi Teknis Hape OPPO R17 Pro dengan Dual Kamera
Dilengkapi juga dengan baterai berkapasitas hingga 5.000mAh. Tapi tetap ringan dengan bobot 196gr.
Tapi bocoran tadi belum bisa dikonfirmasi kebenarannya ya. (Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo)