Kebakaran Hutan di Riau Kian Meluas, Akankah Indonesia Kembali Jadi Pengekspor Asap? Lihat Foto-foto dari Lapangan!

Senin, 29 Juli 2019 | 16:31
ANTARA FOTO

Api berkobar dari kebakaran lahan gambut di Desa Penarikan Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan, Riau, Minggu (28/7/2019). Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kebakaran hutan dan lahan hingga Juli 2019 luasnya lebih dari 27 ribu hektare, dan kini masih terus meluas di Kabu

Fotokita.net - Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), luas kebakaran hutan dan lahan di Riau hingga Juli 2019 mencapai lebih dari 27 ribu hektar, dan kini masih terus meluas di Kabupaten Pelalawan dan Siak.
Upaya Satgas Karhutla Riau untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan tidak bisa optimal akibat angin kencang dan cuaca kering yang mengakibatkan sumber air mengering.
"Kebakaran sudah berlangsung selama seminggu, awalnya dari seberang Sungai Nilo," kata Komandan Koramil 09 Langgam Kodim 0313/KPR Kapten Arh Khadiron Sitiyo kepada Antara.
Baca Juga: Pemadaman Kebakaran Hutan dan Lahan di Aceh Tak Cukup Seminggu
Kebakaran yang terjadi di Penarikan, menurut dia, adalah yang paling parah sehingga petugas harus melakukan pemadaman mulai dari pukul 08.00 pagi sampai 19.00 Wib malam.
Tim pemadam kebakaran dari RAPP bahkan terus bekerja sampai jauh malam.
Baca Juga: Bukan Perkara Mudah Padamkan Kebakaran di Lereng Gunung Panderman. Petugas Gabungan Beberkan Alasannya dari Lapangan!
ANTARA FOTO
ANTARA FOTO/FB ANGGORO

Sejumlah personel TNI Koramil 09 Langgam bersama pemadam kebakaran PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) berusaha memadamkan kebakaran lahan gambut di Desa Penarikan Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan, Riau, Minggu (28/7/2019). Upaya Satgas Karhutla Riau untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan

Sejumlah personel TNI Koramil 09 Langgam bersama petugas pemadam kebakaran PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) terus berusaha memadamkan kebakaran lahan gambut di Desa Penarikan, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau, Minggu (28/7/2019). (Sumber: Antaranews.com/Kompas.com)
Baca Juga: Jadi Megapolitan, Jakarta Ternyata Masih Simpan Cerita Foto Nan Kelam dari Tepi Sungai Ciliwung

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya